Senin, 29 Juli 2013

Puding Kacang Merah

Bahan:
  • 300 gr kacang merah, rebus
  • 800 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1 bungkus agar-agar warna putih
  • 150 gr gula pasir
  • 2 lembar daun pandan
Cara Membuat:
  1. Masukkan kacang merah dalam blender, proses hingga halus, sisihkan.
  2. Campur semua bahan kecuali kacang merah halus dalam panci, masak hingga mendidih. Masukkan kacang merah, aduk kembali hingga mendidih, angkat.
  3. Aduk-aduk hingga uapnya hilang.
  4. Tuang ke dalam cetakan, biarkan hingga membeku. Sajikan.
Hasil: 8 buah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar